Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

36 nama-nama buah dalam bahasa bali

nama-nama buah dalam bahasa bali
36 nama-nama buah dalam bahasa bali

Pulau Bali merupakan salah satu tempat destinasi (tujuan) wisata dunia terfavorit bagi wisatawan banyak Negara, banyak wisatawan yang menjadikan bali sebagai tujuan wisata, baik wisatawan yang berasal dari dalam negeri ataupun wisatawan yang berasal dari luar negeri.

Ada banyak hal di Bali yang menyebabkan wisatawan dari banyak Negara berkunjungg ke sana, misalnya adat istiadat dan kebudayaan yang sangat unik, tradisi tarian tradisional Bali, upacara-upacara adat Bali, dan juga salah satunya adalah bahasa Bali.

Jika kita melihat dalam perbedaharaan bahasa Bali, khususnya saat ada orang yang Berbicara dalam bahasa Bali, akan ditemukan banyak kosakata yang sama antara bahasa Indonesia baku dengan bahasa Bali, salah satunya adalah nama-nama buah. Banyak nama buah yang sama saja penyebutannya, dengan nama buah dalam bahasa Indonesia baku.

Akan ditemukan pula Adanya kosakata bahasa Bali yang mirip dengan bahasa suku lainnya, salah satunya adalah bahasa Jawa. Pada artikel ini akan dibahas tentang nama-nama buah dalam bahasa Bali, yang di dalamnya juga terdapat nama-nama buah yang sama dalam bahasa Indonesia yang baku, yaitu:

No.

Bahasa Bali

Bahasa Indonesia

1

Juwuk

Jeruk

2

Apokat

Alpukat

3

TOmat

TOmat

4

Tabia

Cabai

5

Mica

Merica

6

Jebugarum

Pala

7

Nyuh

Kelapa

8

Nyambu

Jambu

9

Sotong

Jambu Biji

10

Nangka

Nangka

11

Buluan

Rambutan

12

Anggur

-Anggur

13

Biu

Pisang

14

Manggis

Manggis

15

Wani

Gandaria

16

Ceroring

Duku

17

Salak

Salak

18

Duren

Durian

19

Poh

Mangga

20

Jerungka

Jeruk Bali

21

Sumaga

Jeruk Keprok

22

Sumangka

Semangka

23

Apel

Apel

24

Melon

Melon

25

Langsep

Langsat

26

Kepundung

Menteng

27

Salak

Salak

28

Kaliasem

Gowok

29

Kiwi

Kiwi

30

Anggur

Anggur

31

Anggur Bali

Markisa

32

Wani

Kemang

33

Pakel

Bacang

34

Sawo Kecik

Sawo Kecik

35

Leci

Leci

36

Kelengjeng

Kelengkeng

 

Keragaman bahasa dan tradisi berbagai suku di Indonesia merupakan Salah satu bahan wisata yang menarik di Indonesia, yang tidak dimiliki oleh Negara lain.

Cukup beralasan jika para ahli mengatakan bahwa Indonesia merupakan salah satu Negara yang sangat kaya akan keragaman bahasa, hampir setiap suku dan daerah di Indonesia memiliki berbagai jenis bahasa yang berbeda antara yag satu dengan yang lain, sesuai dengan ciri dan kekhasannya masing-masing.

Untuk nama sebuah benda saja misalnya, meskipun masih dalam satu suku yang sama akan anda dapati sangat Banyak jenis penyebutan katanya, dengan dialek yang berbeda-beda pula antara daerah yang satu dengan suku yang sama pada daerah lain.

 Inilah keragaman yang sangat banyak menarik wisatawan untuk datang ke Indonesia, hal itu karena mereka sangat tertarik untuk mengkaji dan mengamati dari dekat perbedaan-perbedaan budaya yang sangat beragam di negeri ini. Hal ini menjadi sesuatu yang terasa sangat seru dan menarik untuk dikaji menurut mereka.

Dari 36 nama-nama buah di atas, ada beberapa nama buah dalam bahasa Bali yang sangat menarik untuk diperhatikan, yaitu:

 

Pisang (Biyu)

Tradisi bahasa bali yang Kebanyakan digunakan orang bali dalam menyebut buah pisang adalah menyebutnya dengan biyu, demikian pula saat penyebutan jenisnya, misalnya pisang mas menjadi biyu mas.

Sawo (Sabo)

Di daerah Bali, buah sawo disebut dengan sabo. Buah sabo (sawo)  merupakan buah yang sangat terkenal dan banyak peminatnya karena buah ini memiliki rasa yang sangat manis dan sangat tidak cocok jika anda memakannya saat cuaca sangat panas, meskipun sebenarnya itu juga tergantung selera masing-masing. 

Rambutan (Buluan)

Jika anda bukan berasal dari suku bali, mungkin akan merasa lucu saat mendengar nama buah yang satu ini dalam bahasa Bali. Benar, masyarakat di pulau Bali mengenal rambutan dengan penyebutan yang sangat lucu dan berbeda, yaitu buluan. Jadi, kalau anda liburan ke Bali, lalu melihat rambutan dan ingin beli rambutannya, maka anda harus bilang mau beli buluan  kepada penjualnya!

Jambu biji (Sotong)

Jambu biji juga dikenal oleh masyarakat Bali dengan nama yang sangat lucu, yaitu sotong, apa yang anda pikirkan saat mendengar kata ini? Bagi masyarakat Bali asli, tentunya sebutan ini tidaklah lucu, sebab itulah sebutannya dalam bahasa mereka.

Pepaya (Gedang)

Entah kenapa penyebutan pepaya dalam bahasa Bali mirip dengan suku Sunda di Bandung Jawa Barat yang juga menyebut pepaya sebagai buah gedang. Dalam bahasa Bali, buah pepaya memang disebut dengan gedang, dan demikian pula dengan  penyebutan pepaya dalam bahasa sunda. 

Mangga (Poh)

Penyebutan mangga dalam bahasa Bali ini mungkin akan mengingatkan anda pada salah satu figur dalam serial Teletubies atau pun Kungfu Panda, hal ini karena mangga dalam bahasa Bali disebut dengan poh. 

Ketika anda liburan ke Bali dan berkunjung ke pasar-pasar  tradisionalnya, anda akan mendapatkan para penjual buah yang menawarkan anda buah mangga, namun menyebutnya dengan nama poh. Penyebutan ini juga berlaku pada jenis dan varian mangga lainnya, misalnya mangga bacang dikenal juga poh pakel. 

 


Made Dwija Putra
Made Dwija Putra Dwija adalah seorang mahasiswa di Monarch Bali Candidasa mulai dari tahun 2020 sampai sekarang, saya suka menulis.

Posting Komentar untuk "36 nama-nama buah dalam bahasa bali"