Bahasa Bali Mengungkapkan Sayang dan Cinta
Mengungkapkan isi hati sayang dan cinta terhadap pasangan dalam Bahasa Bali baik pasangan suami/istri maupun pacar tidaklah gampang. Berikut ini beberapa contoh model kalimat mengungkapkan cinta dan sayang dalam Bahasa Bali.
“Beli sayang adi”. Beli dalam Bahasa Bali merupakankata yang biasa dipakai dalam bahasa bali yang artinya kakak (laki-laki). Dalam hal ini umumnya posisi laki-laki diibaratkan lebih tua dibanding yang perempuan, Sedangkan adi artinya adik. Dan dalam percakapan pasangan yang sedang pacaran umum memakai panggilan beli-adi atau kakak-adik ini.
“Beli tresna adi”. Kata tresna dalam Bahasa Bali artinya cinta. Selain kata sayang, kata tresna yang artinya cinta ini juga dapat dipakai dalam percakapan mengungkapkan cinta dan sayang dalam bahasa Bali. “Wantah adi ne tresnain beli” artinya hanya adik yang kakak cintai.
“Tusing ada nak luh lenan di hatin beli” artinya tak ada wanita lain di hati kakak. “Beli dot metemu ngajak adi” artinya kakak berharap ketemu dengan adik. Itulah beberapa kalimat lain untuk mengungkapkan rasa sayang dan cinta dalam bahasa Bali. Semoga berguna.
Posting Komentar untuk " Bahasa Bali Mengungkapkan Sayang dan Cinta"